DINAS PEMUDA DAN OLAHRAGA WAKATOBI BATASI KEGIATAN PEMUDA DI TENGAH COVIC 19



WAKATOBI,TRIBUN BUTON.COM

Untuk  mengurangi peningkatan Covid-19 ,  Dinas  Pemuda dan Olahraga Kabupaten Wakatobi melakukan pembatasan  kegiatan  pemuda yang mengumpulkan  banyak massa.

PLT Dinas Pemuda dan Olahraga  Kabupaten Wakatobi, Yunus   mengatakan,  setiap kalangan pemuda yang melakukan  kegiatan di tengah pandemi Covic-19,  harus selalu mentaati protokol kesehatan dan tetap berkoordinasi dengan pihak gugus Covid Kabupaten.

"Setiap kegiatan harus ada koordinasi dengan pihak gugus Kabupaten, sehingga kegiatan tetap sesuai dengan protokol kesehatan," ungkapnya, Senin 26 Oktober 2020.

Jelas pak Yunus, kegiatan yang dilakukan di kalangan pemuda  harus dikondisikan dengan Keadaan,sehingga tidak memancing kerumunan Masyrakat.

"Kami juga tegaskan kepada pihak pemuda yang melakukan kegiatan harus mengikuti keadaan," jelasnya.

Lanjutnya, melihat zaman sekarang sudah banyak yang menggunakan sosial media, sehingga perlu  dikalangan para  pemuda melakukan kegiatan dengan memperkenalkan Wakatobi dari  panaroma Alam,Wisata, adat dan  Kuliner Wakatobi.

" semua keunggulan yang ada di kabupaten Wakatobi ini perlu di expose oleh para kalangan Pemuda,sehingga Wakatobi ke depan lebih dikenal lagi terutama ekowisata,adat , serta kuliner,"tutup Plt Dinas pemuda dan Olahraga Kabupaten Wakatobi.

Dia juga tidak lupa menghimbau para Pemuda agar selalu memberikan informasi semama kalangan tentang 3 M Yakni Mencuci tangan,Memakai Masker dan Menjaga Jarak. (m2)